1 Kemudian datanglah firman YAHWEH kepadaku, kata-Nya,
2 "Sekarang engkau, hai anak manusia, maukah engkau mengadili, ya, maukah engkau mengadili kota yang penuh dengan darah? Engkau akan menunjukkan kepada mereka semua kekejian mereka.
3 Dan engkau harus mengatakan: Beginilah Tuhan YAHWEH berfirman: Kota itu telah menumpahkan darah di tengah-tengahnya, karena waktunya segera tiba, sebab ia telah membuat berhala-berhala dan mencemarkan dirinya sendiri.
4 Engkau menjadi bersalah karena darah yang engkau curahkan, dan telah menjadi najis karena berhala-berhala telah engkau buat. Engkau telah membuat hari-harimu mendekat, dan tahun-tahunmu datang. Oleh karena itu Aku telah menjadikanmu cemoohan bagi bangsa-bangsa, dan ejekan bagi seluruh negeri.
5 Mereka yang dekat maupun yang jauh darimu akan mengejekmu: sebab engkau cemar dan melakukan banyak kejahatan.
6 Lihatlah, para pemimpin Israel, setiap orang di antaramu yang oleh karena kekuatan mereka menumpahkan darah.
7 Di dalammu, ayah dan ibu telah dipandang rendah. Di tengah-tengahmu, mereka telah bersepakat dengan orang asing untuk memeras. Mereka telah menindas anak yatim dan janda yang ada padamu.
8 Engkau telah memandang rendah perkakas kudus-Ku dan menajiskan Sabat-sabat-Ku.
9 Padamu ada pria-pria pemfitnah yang menumpahkan darah, dan memakan persembahan di atas gunung-gunung, mereka melakukan kenajisan di tengah-tengahmu.
10 Padamu ada orang-orang yang telah membuka ketelenjangan bapa-bapa mereka, dan ada orang-orang yang merendahkan wanita yang najis karena haid.
11 Yang seorang melakukan kekejian dengan istri sesamanya, sementara yang lainnya mencemari menantu perempuan mereka dengan percabulan, dan yang seorang lagi telah merendahkan saudara perempuannya, anak perempuan ayahnya.
12 Mereka telah menerima suap dan menumpahkan darah. Engkau telah mengambil bunga uang dan riba, dan dengan serakah melakukan pemerasan terhadap sesamamu, engkau juga telah melupakan Aku," firman Tuhan YAHWEH.
13 "Lihatlah, Aku telah menepuk tangan-Ku karena ketidakjujuran yang telah engkau perbuat, dan atas darah yang ada di tengah-tengahmu.
14 Akankah hatimu bertahan, akankah tanganmu kuat, pada saat Aku beperkara denganmu? Aku, YAHWEH, telah berfirman dan Aku akan menggenapinya.
15 Aku akan menyerakkan engkau ke antara bangsa-bangsa asing, dan menyebarkan engkau ke negeri-negeri, Aku akan menghabiskan kenajisan yang ada di dalammu.
16 Engkau akan dinajiskan di depan mata bangsa-bangsa, dan engkau akan mengetahui bahwa Akulah YAHWEH."
17 Datanglah firman YAHWEH kepadaku, yang mengatakan,
18 "Hai Anak manusia, keluarga Israel telah menjadi sanga bagi-Ku, mereka semua ibarat perunggu dan timah putih, besi dan timah hitam di tengah-tengah tungku perapian, mereka menjadi seperti sanga.
19 Oleh sebab itu beginilah Tuhan YAHWEH berfirman: Karena kamu semua telah menjadi seperti sanga, lihatlah, Aku akan mengumpulkan kamu ke tengah-tengah Yerusalem.
20 Seperti orang-orang yang mengumpulkan perak, perunggu, besi, timah hitam, dan timah putih ke dalam tungku perapian, lalu menghembuskan api atasnya untuk meleburnya; demikianlah Aku akan mengumpulkan kamu di dalam murka dan kegeraman-Ku, Aku akan meletakkanmu di dalam tungku perapian dan meleburmu.
21 Aku akan mengumpulkan kamu dan menghembuskan api murka-Ku ke atasmu dan kamu akan dilebur di tengah-tengahnya.
22 Sebagaimana perak dilebur di tengah-tengah tungku perapian, demikianlah kamu akan dilebur di tengah tengah negeri itu. Dan kamu akan mengetahui bahwa Aku, YAHWEH, telah mencurahkan murka-Ku kepadamu."
23 Datanglah firman YAHWEH kepadaku, yang mengatakan,
24 "Anak manusia, katakanlah kepadanya: Engkau adalah tanah yang tidak dibersihkan; yang tidak menerima air hujan pada masa kemurkaan.
25 Ada suatu persengkokolan oleh nabi-nabi yang ada di tengah-tengah mereka, seperti auman seekor singa yang mencabik-cabik mangsanya. Mereka menelan jiwa-jiwa, dan telah merampas harta serta barang-barang berharga, mereka telah memperbanyak janda-janda di tengah-tengahnya.
26 Imam-imamnya telah melanggar hukum-hukum-Ku dan menajiskan barang-barang kudus-Ku, mereka tidak membedakan yang kudus dengan yang cemar, antara yang najis dengan yang tahir; dan mereka telah menyembunyikan matanya dari hari-hari Sabat-Ku, dan Aku dicemarkan di tengah-tengah mereka.
27 Pemimpin-pemimpin yang ada di tengah-tengahnya seperti serigala-serigala yang mencabik-cabik mangsa, untuk menumpahkan darah dan membinasakan jiwa-jiwa dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan yang tidak jujur.
28 Nabi-nabinya telah mengoles diri dengan kapur, ia melihat penglihatan-penglihatan palsu dan meramalkan kebohongan kepada mereka dengan berkata: Beginilah Tuhan YAHWEH berfirman; padahal YAHWEH tidak berfirman.
29 Penduduk negeri itu menindas dan merampok; menyusahkan orang-orang miskin dan orang yang kekurangan; mereka menindas orang asing dengan tidak adil.
30 Aku mencari seseorang di antara mereka untuk mendirikan sebuah tembok, dan berdiri di antara reruntuhan di hadapan-Ku demi negeri itu, sehingga Aku tidak akan menghancurkannya; tetapi Aku tidak menemukannya.
31 Jadi Aku mencurahkan kegeraman-Ku atas mereka; dengan api murka-Ku, Aku membinasakan mereka; Aku telah menimpakan perbuatan mereka ke atas kepala mereka," demikianlah firman Tuhan YAHWEH.