Mazmur 11

Klik untuk mengganti ayat
Perlindungan di Dalam YAHWEH

1 Untuk pemimpin musik. Oleh Daud. Aku berlindung di dalam YAHWEH, bagaimana engkau dapat berkata kepada jiwaku, "Mengembaralah ke gunungmu seperti seekor burung."

2 Lihatlah, orang fasik melentur busur; mereka memasang anak panahnya dan siap untuk memanah orang yang tulus hati dari dalam kegelapan.

3 Apabila dasar-dasar dihancurkan, orang benar dapat berbuat apa?

4 YAHWEH di dalam Bait-Nya yang kudus; takhta YAHWEH, di dalam surga; mata-Nya melihat, sorot mata-Nya akan menguji anak-anak manusia.

5 YAHWEH menguji orang benar, tetapi jiwa-Nya membenci orang fasik yang mencintai kekerasan.

6 Dia menghujani orang fasik dengan jerat, api dan belerang serta angin yang membakar akan menjadi isi piala mereka.

7 Sebab YAHWEH adalah benar; Dia mencintai kebenaran; orang yang tulus hati akan memandang wajah-Nya.

Mazmur 10
Mazmur 12