Ezra 10

Klik untuk mengganti ayat
Wanita-Wanita Asing Diusir

1 Dan sementara Ezra berdoa, ia membuat pengakuan, menangis dan menjatuhkan diri di depan Bait Elohim, berkumpullah kepadanya jemaat Israel yang sangat besar jumlahnya: pria-pria, wanita-wanita dan anak-anak. Orang-orang itu menangis dengan suara nyaring.

2 Maka Sekhanya anak Yehiel, salah satu dari keturunan Elam, menjawab dan berkata kepada Ezra, "Kami telah berdosa melawan Elohim, dan kami telah mengambil wanita-wanita asing dari orang-orang di negeri itu sebagai istri. Namun sekarang masih ada harapan di Israel mengenai hal ini.

3 Dan sekarang marilah kita membuat perjanjian dengan Elohim kita untuk mengusir semua wanita-wanita itu dan semua yang lahir dari mereka, sesuai dengan nasihat Tuhan dan mereka yang gentar terhadap perintah Elohim kita. Dan biarlah hal itu dilaksanakan sesuai dengan Taurat.

4 Bangkitlah, karena perkara itu merupakan tanggung jawabmu. Kami akan mendampingimu. Jadilah kuat, dan bertindaklah!"

5 Kemudian, bangkitlah Ezra dan menyuruh para pemimpin imam dan orang-orang Lewi serta semua orang Israel untuk bersumpah bahwa mereka akan bertindak menurut perkataan itu. Maka mereka pun bersumpah.

6 Bangkitlah Ezra dari depan Bait Elohim, lalu pergi ke ruangan Yohanan anak Elyasib. Dan ketika ia pergi ke sana, ia tidak makan roti dan tidak minum air, sebab ia berkabung karena pelanggaran yang telah mereka lakukan.

7 Lalu mereka mengumumkan ke seluruh Yehuda dan Yerusalem, kepada semua keturunan yang keluar dari pembuangan, bahwa mereka harus berkumpul di Yerusalem;

8 dan setiap orang yang tidak datang dalam tiga hari, menurut nasihat para pemuka dan tua-tua, segala hartanya akan disita, dan ia akan dikucilkan dari jemaat yang pulang dari pembuangan.

9 Berkumpullah semua orang Yehuda dan Benyamin di Yerusalem dalam tiga hari itu. Hal ini terjadi pada bulan kesembilan, pada hari kedua puluh di bulan itu. Seluruh rakyat itu duduk di sepanjang jalan Bait Elohim, dan mereka menjadi gentar karena perkara itu dan karena hujan lebat.

10 Lalu, imam Ezra berdiri dan berkata kepada mereka, "Kamu telah menyimpang, dan telah tinggal bersama wanita-wanita asing dan menjadikan mereka istri sehingga menambah kesalahan Israel.

11 Dan sekarang buatlah pengakuan kepada YAHWEH, Elohim leluhurmu, dan senangkanlah hati-Nya dengan memisahkan diri dari orang-orang di negeri itu dan dari wanita-wanita asing."

12 Lalu, seluruh jemaat menjawab dan berseru dengan suara nyaring, "Seperti yang telah engkau katakan, demikianlah kami akan melakukannya."

13 Tetapi orang-orang ini makin banyak jumlahnya dan saat itu hujan semakin deras. Dan kami tidak sanggup berdiri di luar. Ini bukanlah pekerjaan sehari dua hari, karena kami telah banyak melakukan pelanggaran.

14 Biarlah para penguasa kami bertindak mewakili semua jemaat dan biarlah mereka semua yang telah tinggal bersama wanita-wanita asing di kota-kota kami datang menghadap pada waktu yang telah ditentukan, dengan disertai oleh tua-tua setiap kota dan para hakimnya, sampai surut murka Elohim kami, sampai perkara ini menyingkir dari kami."

15 Hanya Yonatan anak Asael dan Yahzeya anak Tikwa yang menentang perkara ini. Dibantu oleh Mesulam dan Sabetai, orang Lewi itu.

16 Dan kaum keturunan dari pembuangan pun bertindak demikian. Lalu imam Ezra dan orang-orangnya, yakni para kepala leluhur, dipisahkan menurut keluarga leluhurnya, dan semua mereka berdasarkan nama-namanya. Mereka duduk untuk membahas perkara itu pada hari pertama bulan kesepuluh.

17 Dan mereka menyelesaikan segala sesuatu tentang semua orang yang telah tinggal bersama wanita-wanita asing pada hari pertama, bulan pertama.

Orang-Orang yang Menikah dengan Wanita Asing

18 Dan ada di antara keturunan imam yang didapati tinggal bersama wanita-wanita asing: Dari keturunan Yeshua anak Yozadak, dengan saudara-saudaranya: Maaseya dan Eliezer, Yarib, juga Gedalya.

19 Lalu mereka berjanji untuk mengusir istri-istrinya; dengan perasaan bersalah, mereka mempersembahkan seekor kambing jantan dari kawanan itu, ganti kesalahan mereka.

20 Dan dari keturunan Imer adalah: Hanani dan Zebaja.

21 Dari keturunan Harim: Maaseya dan Elia, Semaya, Yehiel, dan Uzia.

22 Dan dari keturunan Pashur: Elyoenai, Maaseya, Ismael, Netaneel, Yozabad, dan Elasa.

23 Dan dari keturunan Lewi: Yozabad, Simei, Kelaya —ialah Kelita— Petahya, Yuda, dan Eliezer.

24 Dari para pemuji: Elyasib; dari para penjaga gerbang: Salum, dan Telem, dan Uri.

25 Dan dari orang-orang Israel: dari keturunan Paros: Ramya, dan Yezia, dan Malkia, dan Miyamin, dan Eleazar, dan Malkia, serta Benaya.

26 Dan dari keturunan Elam: Matanya, Zakharia, dan Yehiel, dan Abdi, dan Yeremot, serta Elia.

27 Dari keturunan Zatu: Elyoenai, Elyasib, Matania, dan Yeremot, dan Zabad dan Aziza.

28 Dari keturunan Bebai: Yohanan, Hananya, Zabai, dan Altai.

29 Dan dari keturunan Bani: Mesulam, Malukh, dan Adaya, Yasub, dan Seal, serta Yeramot.

30 Dan dari keturunan Pahat-Moab: Adna dan Kelal, Benaya, Maaseya, Matania, Bezaleel, dan Binui serta Manashe.

31 Dan dari keturunan Harim: Eliezer, Yisia, Malkia, Semaya, Simeon,

32 Benyamin, Malukh, dan Semarya.

33 Dari keturunan Hasum: Matnai, Matata, Zabad, Elifelet, Yeremai, Manashe dan Simei.

34 Dari keturunan Bani: Maadai, Amram, dan Uel,

35 Benaya, Bedeya, Keluhu,

36 Wanya, Meremot, Elyasib,

37 Matanya, Matnai, dan Yaasai,

38 dan Bani, dan Binui, Simei,

39 dan Selemia, dan Natan, dan Adaya,

40 Makhnadbai, Sasai, Sarai,

41 Azareel, Selemya, Semarya,

42 Salum, Amarya, dan Yusuf.

43 Dari keturunan Nebo: Yeiel, Mattitya, Zabad, Zebina, Yadai, Yoel, dan Benaya.

44 Mereka semua telah mengambil wanita-wanita asing menjadi istrinya dan mempunyai anak dari mereka.

Ezra 9
Nehemia 1