1 Berfirmanlah YAHWEH kepada Musa,
2 Berbicaralah kepada Harun dan katakan kepadanya: Ketika engkau menyalakan pelita-pelita, ketujuh pelita itu harus bersinar ke arah depan kaki pelita itu.
3 Demikianlah yang dilakukan Harun. Ia menyalakan pelita-pelita itu sehingga bersinar ke arah depan kaki pelita, seperti yang telah difirmankan YAHWEH kepada Musa.
4 Beginilah pembuatan kaki pelita itu: Ia terbuat dari emas tempaan, sampai ke kakinya, sampai ke ujung tangkainya, semuanya dari emas tempaan. Sesuai dengan pola yang telah diperlihatkan YAHWEH kepada Musa, demikianlah ia membuat kaki pelita itu.
5 Berfirmanlah YAHWEH kepada Musa,
6 Ambillah orang-orang Lewi dari tengah-tengah bani Israel, dan tahirkanlah mereka.
7 Haruslah engkau melakukan hal ini kepada mereka untuk menahirkan mereka: Percikkanlah air dari persembahan penghapus dosa kepada mereka. Lalu haruslah mereka mencukur seluruh tubuh mereka dan mencuci pakaian mereka, dengan begitu mereka menahirkan dirinya.
8 Dan biarlah mereka mengambil seekor lembu jantan muda bersama persembahan sajiannya berupa tepung halus yang diolah dengan minyak. Lalu haruslah engkau mengambil seekor lembu jantan muda lainnya, sebagai persembahan penghapus dosa.
9 Engkau harus mendekatkan orang Lewi ke depan kemah pertemuan; dan engkau harus mengumpulkan seluruh jemaat bani Israel.
10 Engkau harus mendekatkan orang Lewi itu ke hadapan YAHWEH, dan bani Israel harus menumpangkan tangannya ke atas orang Lewi itu.
11 Haruslah Harun mengayunkan orang Lewi itu di hadapan YAHWEH sebagai persembahan ayunan dari bani Israel, agar mereka siap untuk mengerjakan pelayanan bagi YAHWEH.
12 Orang-orang Lewi haruslah menumpangkan tangannya di atas kepala lembu-lembu jantan muda itu. Lalu haruslah engkau mengolah yang seekor sebagai persembahan penghapus dosa dan yang lain sebagai persembahan bakaran kepada YAHWEH, untuk mengadakan penghapusan dosa bagi orang-orang Lewi.
13 Maka engkau harus menyuruh orang-orang Lewi menghadap Harun dan anak-anaknya, dan engkau harus mengayunkan mereka sebagai suatu persembahan ayunan kepada YAHWEH.
14 Demikianlah engkau harus memisahkan orang-orang Lewi dari tengah-tengah bani Israel, dan orang-orang Lewi itu menjadi kepunyaan-Ku.
15 Kemudian sesudah itu orang-orang Lewi harus masuk untuk mengerjakan pelayanan di Kemah Pertemuan dan haruslah engkau menahirkan mereka dan mengayunkan mereka sebagai persembahan ayunan.
16 Sebab mereka sepenuhnya diberikan kepada-Ku dari antara bani Israel. Aku telah mengambilnya bagi-Ku sebagai ganti orang-orang yang membuka kandungan, yaitu semua anak sulung dari bani Israel.
17 Karena setiap anak sulung di antara bani Israel adalah kepunyaan-Ku, baik dari antara manusia maupun dari antara binatang. Pada waktu Aku memukul semua anak sulung di Tanah Mesir, Aku telah mengkhususkan mereka bagi-Ku.
18 Maka Aku telah mengambil orang-orang Lewi sebagai ganti setiap anak sulung di antara bani Israel.
19 Aku telah memberikan orang-orang Lewi sebagai pemberian kepada Harun dan anak-anaknya dari antara bani Israel, untuk mengerjakan pelayanan bagi bani Israel di Kemah Pertemuan, dan untuk mengadakan penghapusan dosa bagi bani Israel supaya tidak ada tulah di antara bani Israel, karena mereka mendekati ruang kudus.
20 Demikianlah yang telah dilakukan oleh Musa dan Harun dan seluruh bani Israel kepada orang-orang Lewi sesuai yang telah diperintahkan YAHWEH kepada Musa mengenai orang-orang Lewi. Demikianlah yang telah dilakukan bani Israel kepada mereka.
21 Maka orang-orang Lewi menahirkan dirinya sendiri dan mencuci pakaian-pakaian mereka. Lalu Harun mengayunkan mereka sebagai persembahan ayunan di hadapan YAHWEH; dan Harun mengadakan penebusan bagi mereka untuk menahirkan mereka.
22 Sesudah itu masuklah orang-orang Lewi untuk mengerjakan pelayanan mereka di Kemah Pertemuan, di hadapan Harun dan anak-anaknya seperti yang telah diperintahkan YAHWEH kepada Musa mengenai orang-orang Lewi; demikianlah mereka melakukannya kepada orang-orang Lewi.
23 Berfirmanlah YAHWEH kepada Musa, kata-Nya,
24 Inilah yang berlaku bagi orang-orang Lewi yang berumur dua puluh lima tahun ke atas, ia harus masuk ke dalam pelayanan pada kemah pertemuan.
25 Namun yang berumur lima puluh tahun haruslah ia pulang dari barisan penatalayanan itu, dan janganlah ia bekerja lagi.
26 Namun ia boleh melayani bersama saudara-saudaranya di Kemah Pertemuan untuk mengawasi, tetapi tidak lagi mengerjakan pelayanan. Demikianlah harus engkau lakukan terhadap orang-orang Lewi dalam tanggung jawab mereka.