1 Amazia berumur dua puluh lima tahun ketika menjadi raja. Ia memerintah selama dua puluh sembilan tahun di Yerusalem. Nama ibunya Yoadan, dari Yerusalem.
2 Ia melakukan apa yang benar di mata YAHWEH, tetapi tidak dengan sepenuh hati.
3 Kemudian terjadilah, ketika kerajaan telah menjadi kuat baginya, ia membunuh hamba-hambanya, yaitu mereka yang telah membunuh raja, ayahnya.
4 Namun, ia tidak membunuh anak-anak mereka, tetapi bertindak sesuai dengan apa yang tertulis dalam Taurat, di dalam kitab Musa, yang telah YAHWEH perintahkan, dengan berkata, "Bapa-bapa tidak akan mati untuk anak-anaknya, dan anak-anak tidak akan mati untuk bapa-bapanya, tetapi setiap orang akan mati karena dosanya sendiri."
5 Lalu Amazia mengumpulkan orang Yehuda dan mengangkat mereka, sesuai dengan keluarga para leluhur sebagai pemimpin kelompok seribu, sebagai pemimpin kelompok seratus, untuk seluruh orang Yehuda juga orang Benyamin. Ia menghitung mereka mulai dari dua puluh tahun ke atas, ia mendapat tiga ratus ribu orang pilihan, siap maju berperang, memegang tombak dan perisai.
6 Maka ia menyewa seratus ribu pejuang gagah perkasa dari seluruh Israel, dengan seratus talenta perak.
7 Namun seorang abdi Elohim datang kepadanya serta berkata, "Ya raja, jangan biarkan tentara Israel pergi denganmu, karena YAHWEH tidak menyertai Israel dan semua keturunan Efraim itu,
8 tetapi jika engkau ingin pergi, lakukanlah, kuatkanlah dirimu untuk berperang; sebab Elohim akan membuat engkau jatuh di depan musuh, karena Elohim mempunyai kuasa untuk menolong dan menjatuhkan."
9 Maka Amazia berkata kepada abdi Elohim itu, "Apa yang akan aku perbuat dengan seratus talenta yang telah aku berikan kepada tentara Israel itu?" Lalu abdi Elohim itu berkata, "YAHWEH mampu memberikan lebih daripada itu kepadamu."
10 Kemudian Amazia memisahkan mereka, yaitu tentara yang datang kepadanya dari Efraim, agar pergi ke tempat kediaman mereka. Maka amarah mereka berkobar dengan sangat terhadap Yehuda. Mereka pun kembali ke tempat kediaman mereka dengan amarah yang menyala-nyala.
11 Sesudah itu Amazia memperkuat dirinya lalu memimpin rakyatnya, berjalan ke lembah Asin, lalu memukul sepuluh ribu orang keturunan Seir.
12 Keturunan Yehuda menawan hidup-hidup sepuluh ribu orang serta membawa mereka ke suatu puncak bukit cadas, lalu mencampakkan mereka dari puncak bukit cadas itu sehingga mereka semua hancur.
13 Adapun prajurit-prajurit tentara yang telah Amazia pulangkan supaya tidak pergi bersamanya ke dalam peperangan, kemudian menyerbu kota-kota Yehuda, mulai dari Samaria bahkan sampai Beth-Horon. Mereka membunuh tiga ribu orang dari padanya, juga mengumpulkan banyak jarahan.
14 Kemudian terjadilah, setelah Amazia datang dari mengalahkan orang-orang Edom itu, ia membawa para ilah bani Seir lalu mendirikannya sebagai ilah-ilah bagi dirinya, menyembah mereka, serta membakar dupa untuk mereka.
15 Maka murka YAHWEH menyala terhadap Amazia. Ia menyuruh seorang nabi datang kepadanya, untuk berkata kepadanya, "Mengapa engkau mencari ilah-ilah suatu bangsa yang tidak dapat melepaskan bangsanya sendiri dari tanganmu?"
16 Maka terjadilah, dalam pembicaraannya, ia berkata kepadanya "Apakah kami telah menunjuk engkau sebagai penasihat raja? Berhentilah! Mengapa mereka harus memukulmu?" Lalu nabi itu berhenti, serta berkata, "Aku mengetahui bahwa Elohim telah mempertimbangkan untuk menghancurkan engkau, karena engkau telah melakukan hal ini, dan tidak mendengarkan nasihatku!"
17 Sekarang Amazia, raja Yehuda, berunding, dan mengutus kepada Yoas anak Yoahas anak Yehu, raja Israel, dengan mengatakan, "Datanglah, biarlah kita saling berhadapan!"
18 Lalu Yoas, raja Israel, menyuruh orang kepada Amazia, raja Yehuda, dengan mengatakan, "Duri yang ada di Libanon mengirim pesan kepada pohon aras yang di Libanon, dengan berkata: Berikanlah anak perempuanmu kepada anak laki-lakiku sebagai seorang istri, tetapi binatang padang yang ada di Libanon melewatinya, dan menginjak duri itu.
19 Engkau berkata, lihatlah, aku sudah memukul Edom, sehingga hatimu telah mengangkatmu untuk membanggakan diri, maka sekarang, tinggallah di rumahmu, mengapa engkau mengobarkan diri untuk yang jahat, sehingga engkau jatuh, engkau dan Yehuda bersamamu?"
20 Namun Amazia tidak mau mendengar, karena hal itu dari Elohim, supaya dapat menyerahkan mereka ke dalam tangannya, sebab ia telah mencari ilah-ilah orang Edom.
21 Lalu Yoas, raja Israel, maju, mereka berhadapan satu dengan yang lain, ia dan Amazia, raja Yehuda, di Beth-Semes, yang termasuk wilayah Yehuda.
22 Maka Yehuda dipukul kalah di hadapan Israel tetapi mereka meloloskan diri ke kemah masing-masing.
23 Lalu Yoas anak Yoahas, raja Israel, menangkap Amazia, raja Yehuda, anak Yoas, di Bet-Semes. Ia membawanya ke Yerusalem kemudian ia merobohkan tembok Yerusalem dari gerbang Efraim sampai ke gerbang Sudut, empat ratus hasta panjangnya,
24 ia bahkan membawa seluruh emas, perak, dan segala perkakas yang ditemui di Bait Elohim, juga harta benda istana raja, serta orang-orang tawanan bersama Obed-Edom, kembali ke Samaria.
25 Amazia anak Yoas, raja Yehuda, masih hidup lima belas tahun lamanya sesudah Yoas anak Yoahas, raja Israel, mati.
26 Selebihnya dari riwayat Amazia dari awal sampai akhir, lihatlah, bukankah itu sudah tertulis dalam kitab Raja-raja Yehuda dan Israel?
27 Sejak waktu Amazia menyimpang dari mengikuti YAHWEH, orang-orang merancang persekongkolan terhadapnya di Yerusalem, ia meloloskan diri ke Lakhis, tetapi mereka mengejarnya ke Lakhis, lalu membunuhnya di sana.
28 Kemudian mereka mengangkutnya dengan kuda, menguburkannya bersama leluhurnya di kota Yehuda.