2 Tawarikh 2

Klik untuk mengganti ayat
Surat Salomo untuk Huram

1 Kemudian Salomo memberi perintah untuk membangun sebuah Bait bagi Nama YAHWEH dan sebuah istana untuk kerajaannya.

2 Lalu Salomo menghitung tujuh puluh ribu orang pemikul beban, delapan puluh ribu penebang di gunung-gunung, dan tiga ribu enam ratus orang pengawas atas mereka itu.

3 Dan Salomo mengutus orang kepada Huram, raja Tirus, dengan mengatakan, "Seperti yang telah engkau lakukan dengan ayahku, Daud, dan mengirim kepadanya kayu aras untuk mendirikan suatu istana baginya untuk tinggal di dalamnya.

4 Lihat, akulah yang akan membangun Bait bagi Nama YAHWEH, Elohimku, untuk menguduskannya bagi-Nya, untuk membakar dupa wewangian di hadapan-Nya, untuk roti sajian yang terus-menerus dan persembahan bakaran baik pagi maupun petang serta pada hari-hari Sabat dan bulan-bulan baru, juga pada waktu-waktu yang ditetapkan YAHWEH, Elohim kita.

5 Bait yang aku bangun harus besar, karena Elohim kami lebih besar daripada semua ilah.

6 Namun siapa yang mampu membangun sebuah Bait bagi Dia, sedangkan langit, bahkan langit di atas segala langit tidak dapat menampung Dia? Siapakah aku ini sehingga aku harus membangun bagi-Nya sebuah Bait untuk mempersembahkan kurban di hadapan-Nya?

7 Maka sekarang, kirimkanlah kepadaku seorang yang ahli untuk mengerjakan emas, perak, tembaga, besi, kain ungu, kain kirmizi, kain nila, dan yang mengetahui cara mengukir segala jenis ukiran, dengan orang-orang terampil yang bersamaku di Yehuda juga di Yerusalem, yang telah ayahku Daud siapkan.

8 Kirimkanlah kepadaku kayu aras, sanobar, dan cendana dari Libanon, karena aku tahu bahwa hamba-hambamu punya kemampuan untuk menebang pohon dari Libanon. Maka hamba-hambaku akan bersama-sama hamba-hambamu,

9 untuk menyiapkan kayu dalam jumlah yang banyak bagiku, karena Bait yang akan aku bangun itu besar dan menakjubkan.

10 Sesungguhnya aku akan memberikan gandum kepada para penebang, yaitu hamba-hambamu, orang-orang yang menebang pohon-pohon itu, dua puluh ribu kor gandum halus, dua puluh ribu kor jelai, dua puluh ribu bat anggur, dan dua puluh ribu bat minyak."

Huram Membalas Surat Salomo

11 Kemudian Huram, raja negeri Tirus, menjawab surat itu dan mengirimnya kepada Salomo, yang berbunyi, "Sebab YAHWEH mengasihi umat-Nya, Dia telah mengangkat engkau menjadi raja mereka."

12 Huram melanjutkan, "Diberkatilah YAHWEH, Elohim Israel, yang menjadikan langit dan bumi, yang memberikan kepada raja Daud seorang anak yang bijaksana, penuh akal budi dan pengertian, yang akan mendirikan sebuah Bait bagi YAHWEH dan sebuah istana bagi kerajaannya.

13 Maka sekarang aku mengirim seorang ahli yang penuh pengertian, yaitu Huram-Abi,

14 anak seorang wanita dari suku Dan, sedangkan ayahnya seorang Tirus yang pandai mengerjakan emas, perak, tembaga, besi, batu, kayu, kain ungu muda, kain ungu tua, linen halus dan kain kirmizi, juga pandai mengukir segala jenis ukiran dan segala jenis rancangan yang ditugaskan kepadanya dengan dibantu oleh ahli-ahlimu dan oleh ahli-ahli dari tuanku Daud, ayahmu.

15 Baiklah sekarang gandum, jelai, minyak dan anggur seperti yang tuanku sebutkan itu, kiranya dikirimkan kepada hamba-hambanya.

16 Kami akan menebang pohon dari Libanon sesuai dengan semua keperluanmu lalu membawanya kepadamu dengan rakit-rakit melalui laut sampai ke Yafo, dan engkau dapat mengangkutnya ke Yerusalem."

Pekerja-Pekerja Salomo

17 Maka Salomo menghitung semua pengembara pria yang ada di negeri Israel sesuai dengan yang pernah dihitung Daud, ayahnya. Mereka mendapatkan seratus lima puluh tiga ribu enam ratus orang.

18 Kemudian ia menunjuk tujuh puluh ribu orang menjadi tukang pikul, delapan puluh ribu orang tukang pahat di pegunungan, dan tiga ribu enam ratus orang pengawas yang harus mengawasi orang-orang itu bekerja.

2 Tawarikh 1
2 Tawarikh 3