1 Samuel 6

Klik untuk mengganti ayat
Tabut Perjanjian Dikembalikan

1 Adapun tabut YAHWEH berada di wilayah orang-orang Filistin selama tujuh bulan.

2 Orang-orang Filistin memanggil para imam dan para peramal, dan berkata, "Apakah yang harus kami lakukan terhadap tabut YAHWEH? Beritahukanlah kepada kami bagaimana cara kami mengirim tabut itu kembali ke tempat asalnya?"

3 Kemudian mereka berkata, "Jika engkau mengirim tabut Elohim Israel itu, janganlah mengirimnya dengan tangan hampa, tetapi usahakanlah membawa kembali tabut itu kepada-Nya bersama persembahan penebus salah. Pada saat itulah kamu akan disembuhkan dan akan diberitahu, mengapa tangan-Nya tidak menyingkir darimu."

4 Lalu mereka berkata, "Persembahan penebus salah apakah yang harus kami bawa kembali kepada Dia?" Dan mereka menjawab, "Persembahan sejumlah para pemimpin Filistin: lima borok emas dan lima tikus emas, menurut jumlah para pemimpinmu.

5 Oleh karena itu kamu harus membuat patung-patung borokmu dan patung tikus-tikusmu yang merusak tanah dan kamu harus memberi hormat kepada Elohim Israel. Barangkali Dia akan membuat tekanan tangan-Nya menjadi ringan atasmu dan atas dewa-dewamu serta atas tanahmu.

6 Mengapa kamu mengeraskan hati seperti orang Mesir dan Firaun mengeraskan hati mereka? Bukankah pada waktu Dia beperkara dengan mereka, bahkan membiarkan bangsa itu pergi, lalu mereka pun pergi?

7 Maka sekarang buatlah kereta baru dan ambillah dua ekor lembu yang sedang menyusui yang belum pernah memikul kuk di atasnya. Kamu harus mengikatkan lembu-lembu pada kereta itu, tetapi kamu harus menjauhkan anak-anak lembu itu dari induknya."

8 "Ambillah tabut YAHWEH dan tempatkanlah di atas kereta itu. Lalu ambillah perhiasan-perhiasan emas yang kamu bayarkan kepadaNya sebagai persembahan penebus salah, dan kamu harus menempatkannya di dalam sebuah peti di sisi tabut, dan biarkanlah kereta itu pergi, berjalan sendiri.

9 Lihatlah, jika kereta itu mendaki jalan ke wilayahnya, ke Beth-Semes, maka Dialah yang telah menimpakan malapetaka besar ini kepada kita. Tetapi jika tidak, maka kita tahu bahwa bukan tangan-Nya yang telah memukul kita; hal itu hanyalah suatu kebetulan atas kita."

10 Orang-orang itu melakukan seperti petunjuk itu. Mereka mengambil dua ekor lembu yang sedang menyusui, dan mengikatkannya pada kereta itu. Mereka menahan anak-anaknya di dalam rumah.

11 Kemudian mereka menempatkan tabut YAHWEH di atas kereta, juga peti dan tikus-tikus emas serta patung borok-borok mereka.

12 Lembu-lembu itu berjalan lurus di jalan itu ke arah BetSemes, berjalan melalui jalan raya sambil menguak dengan tidak berbelok ke kanan atau ke kiri, para pemimpin Filistin berjalan mengikuti di belakang kereta itu sampai ke perbatasan Beth-Semes.

13 Orang-orang Beth-Semes sedang menuai panen gandum mereka di lembah; ketika mereka mengangkat wajah dan memandang tabut itu, maka bersukacitalah mereka melihatnya.

14 Sampailah kereta itu di ladang Yoshua, orang Beth-Semes, dan berhenti di sana, di mana ada sebuah batu besar. Kemudian mereka membelah kayu-kayu kereta itu untuk mempersembahkan lembu-lembu sebagai persembahan bakaran kepada YAHWEH.

15 Lalu orang-orang Lewi menurunkan tabut YAHWEH, juga peti yang bersamanya yang di dalamnya terdapat benda-benda emas, dan mereka meletakkannya di atas batu besar itu. Pada hari itu, pria-pria Beth-Semes mempersembahkan persembahan bakaran serta menyembelih kurban-kurban bagi YAHWEH.

16 Setelah kelima pemimpin orang-orang Filistin melihatnya, maka pada hari itu juga mereka kembali ke Ekron.

17 Inilah borok-borok emas yang telah orang-orang Filistin bayar sebagai persembahan penebus salah kepada YAHWEH: kepunyaan Asdod satu, kepunyaan Gaza satu, kepunyaan Askelon satu, kepunyaan Gat satu, kepunyaan Ekron satu;

18 dan tikus-tikus emas sejumlah semua kota orang-orang Filistin kepunyaan kelima pemimpin itu, dari kota yang berkubu sampai daerah pedesaan, bahkan sampai batu besar yang di atasnya telah diletakkan tabut YAHWEH, batu besar yang sampai sekarang masih ada di ladang Yoshua orang Beth-Semes itu.

19 Dia menghajar pria-pria Beth-Semes, karena mereka telah melihat ke dalam tabut YAHWEH. Dia menghajar tujuh puluh pria, lima puluh di antaranya adalah para pemimpin. Orang-orang itu meratap karena YAHWEH telah menghajar orang-orang itu dengan hantaman yang dahsyat.

20 Para pria Beth-Semes berkata, "Siapakah yang mampu berdiri di hadapan YAHWEH, Elohim yang kudus? Dan kepada siapakah tabut ini dapat kita singkirkan?"

21 Lalu mereka mengirim utusan-utusan kepada penduduk Kiryat-Yearim dengan mengatakan, "Orang-orang Filistin telah mengirim kembali tabut YAHWEH, datanglah, angkutlah tabut itu ke tempatmu."

1 Samuel 5
1 Samuel 7