1 Raja-raja 13

Klik untuk mengganti ayat
Hancurnya Mezbah di Bethel

1 Tampaklah, seorang abdi Elohim datang dari Yehuda ke Bethel oleh karena firman YAHWEH; saat itu Yerobeam sedang berdiri dekat mezbah untuk membakar dupa.

2 Ia berseru kepada mezbah itu oleh karena firman YAHWEH, katanya, "Mezbah! Mezbah! Beginilah YAHWEH berfirman: Lihatlah, seorang anak akan dilahirkan bagi keluarga Daud, Yosia namanya; ia akan mengurbankan di atasmu, para imam bukit-bukit pengurbanan yang membakar dupa, juga membakar tulang-tulang manusia di atasmu."

3 Pada waktu itu, ia juga akan memberikan suatu tanda, katanya, "Inilah tanda bahwa YAHWEH telah berfirman: Sesungguhnya, mezbah itu akan pecah sehingga abu yang di atasnya tercurah."

4 Ketika raja Yerobeam mendengar perkataan abdi Elohim yang berseru terhadap mezbah di Bethel itu, maka ia mengulurkan tangannya dari atas mezbah lalu berkata, "Tangkaplah dia!" Tetapi tangan yang terulur terhadap orang itu menjadi kejang sehingga tidak dapat ditarik kembali.

5 Mezbah itu pun pecah dan abu dari mezbah tercurah sebagaimana tanda yang diberitahukan abdi Elohim itu, oleh karena firman YAHWEH.

6 Lalu raja menjawab dan berkata kepada abdi Elohim itu, "Mohonkanlah belas kasihan di hadapan YAHWEH, Elohimmu dan berdoalah untukku, agar tanganku dapat dipulihkan." Lalu abdi Elohim itu memohonkan belas kasihan di hadapan YAHWEH, maka tangan raja itu kembali seperti semula.

7 Kemudian, raja berkata kepada abdi Elohim itu, "Marilah ke rumah bersamaku, segarkanlah dirimu, sesudah itu aku akan memberikan suatu hadiah kepadamu."

8 Lalu abdi Elohim itu berkata kepada raja, "Sekalipun engkau memberikan setengah dari istanamu kepadaku, aku tidak mau singgah kepadamu, untuk makan roti ataupun minum air di tempat ini."

9 Sebab beginilah diperintahkan kepadaku melalui firman YAHWEH, kata-Nya, "Janganlah engkau makan roti ataupun minum air dan jangan kembali ke jalan yang telah engkau lalui."

10 Lalu ia pergi melalui jalan lain dan tidak kembali melalui jalan yang telah ditempuhnya ke Bethel.

Nabi Tua dan Abdi Elohim

11 Ada seorang nabi tua tinggal di Bethel; anaknya datang lalu menceritakan kepadanya segala perbuatan yang telah dilakukan abdi Elohim pada hari itu di Bethel. Apa yang telah diceritakan kepada raja, mereka mengatakannya juga kepada ayah mereka.

12 Kemudian ayah mereka bertanya kepadanya, "Ke jalan manakah orang itu pergi?" Lalu anak-anaknya menunjukkan jalan yang diambil abdi Elohim dari Yehuda itu, ketika ia pergi.

13 Ia berkata kepada anak-anaknya, "Pasanglah pelana pada keledaiku." Lalu mereka memasang pelana keledai baginya, kemudian menungganginya,

14 dan mengikuti abdi Elohim itu; lalu mereka mendapati ia sedang duduk di bawah sebuah pohon tarbantin. Ia bertanya kepadanya, "Engkaukah abdi Elohim yang datang dari Yehuda?" Ia menjawab, "Ya benar."

15 Kemudian ia berkata kepadanya, "Marilah pergi bersamaku ke rumah untuk makan roti."

16 Namun ia berkata, "Aku tidak dapat kembali dan pergi denganmu; aku tidak akan makan roti dan minum air bersamamu di tempat ini,

17 karena telah diperintahkan kepadaku melalui firman YAHWEH, "Janganlah engkau makan roti atau minum air di sana. Janganlah engkau kembali melalui jalan yang telah engkau lalui.

18 Lalu ia berkata kepadanya, "Aku pun seorang nabi seperti engkau, dan atas perintah YAHWEH, seorang malaikat telah berkata kepadaku dengan mengatakan: Bawalah ia pulang bersama ke rumahmu supaya makan roti dan minum air." Namun ia berbohong kepadanya.

19 Maka abdi Elohim itu kembali bersamanya, lalu makan roti juga minum air di rumahnya.

20 Ketika mereka sedang duduk menghadap meja, datanglah firman YAHWEH kepada nabi yang membawanya kembali.

21 Ia berseru kepada abdi Elohim yang telah datang dari Yehuda, katanya, "Beginilah firman YAHWEH: Oleh karena engkau melawan perintah YAHWEH dan tidak berpegang pada perintah yang telah diperintahkan kepadamu oleh YAHWEH, Elohimmu,

22 melainkan kembali dan makan roti serta minum air di tempat ini meskipun Ia telah berfirman kepadamu: Janganlah engkau makan roti dan minum air, maka mayatmu tidak akan masuk ke dalam kubur leluhurmu."

23 Sesudah abdi Elohim itu makan roti dan minum, ia memasang pelana keledai untuk nabi yang telah dibawanya kembali itu.

24 Ketika ia pergi, seekor singa menerkamnya di jalan. Mayatnya tergeletak di jalan dan keledai itu berdiri di sampingnya; singa itu pun berdiri di samping mayat itu.

25 Lalu orang-orang yang lewat melihat mayat itu tergeletak di jalan, juga singa yang berdiri di samping mayat itu, mereka menceriterakannya di kota tempat nabi tua itu tinggal.

26 Ketika nabi yang membawanya kembali dari jalan itu mendengar, ia berkata, "Ia adalah abdi Elohim yang telah melawan perintah YAHWEH, sehingga YAHWEH menyerahkannya pada seekor singa yang mencabik dan membunuhnya sesuai dengan firman yang dikatakan YAHWEH kepadanya."

27 Lalu ia berbicara kepada anak-anaknya, katanya, "Pasanglah pelana pada keledaiku." Mereka pun memasangnya.

28 Lalu ia pergi dan mendapati mayat tergeletak di jalan, sedang keledai dan singa berdiri di dekat mayat itu; singa itu tidak memakan mayat itu ataupun mencabik keledai itu.

29 Nabi itu mengangkat mayat abdi Elohim itu dan meletakkannya ke atas keledai, serta membawanya kembali; lalu nabi tua itu masuk ke kota untuk meratapi dan menguburkannya.

30 Kemudian ia menguburkan mayat itu di dalam kuburnya sendiri, dan meratapinya, "Oh, saudaraku."

31 Setelah ia menguburkannya, ia berkata kepada anak-anaknya, katanya, "Pada waktu aku mati, kuburkanlah aku di tempat abdi Elohim itu dikuburkan; letakkanlah tulang-tulangku di sisi tulang-tulangnya;

32 karena perkataan yang diserukannya atas perintah YAHWEH mengenai mezbah yang ada di Bethel dan mengenai kuil-kuil di bukit-bukit pengurbanan yang ada di kota-kota Samaria, akan sungguh-sungguh terjadi."

33 Setelah peristiwa ini, Yerobeam tidak berbalik dari jalannya yang jahat, bahkan ia mengangkat imam-imam dari rakyat biasa untuk bukit-bukit pengurbanan. Siapa saja yang mau, ia akan menahbiskannya menjadi imam di bukit-bukit pengurbanan itu.

34 Hal itu menjadi dosa bagi keluarga Yerobeam, sehingga mereka dimusnahkan dan dihancurkan dari muka bumi.

1 Raja-raja 12
1 Raja-raja 14