1 Lalu Rehabeam pergi ke Sikhem, karena seluruh Israel telah datang ke sana untuk mengangkatnya sebagai raja.
2 Ketika Yerobeam anak Nebat mendengar hal itu, ia masih berada Mesir, tempat ia melarikan diri dari raja Salomo,
3 kemudian mereka mengutus orang untuk memanggilnya. Lalu Yerobeam datang bersama dengan segenap jemaat Israel dan berbicara kepada Rehabeam, katanya,
4 "Ayahmu telah membuat beban kami berat, maka sekarang ringankanlah pekerjaan dan tanggungan yang berat dari ayahmu, yang telah ia bebankan kepada kami, dan kami akan melayani engkau."
5 Tetapi ia berkata kepada mereka, "Pergilah, untuk tiga hari, kemudian kembalilah kepadaku." Maka pergilah orang-orang itu.
6 Sesudah itu, raja Rehabeam meminta nasihat kepada tua-tua yang mendukung Salomo, ayahnya, ketika ia masih hidup, katanya, "Menurut nasihatmu, bagaimana seharusnya aku menjawab orang-orang ini?"
7 Lalu mereka berkata kepadanya, katanya, "Jika hari ini engkau mau menjadi hamba bagi orang-orang ini, dan mau mengabdi kepada mereka, menjawab mereka serta berbicara kepada mereka dengan kata-kata yang baik, maka mereka akan menjadi hamba-hambamu untuk selamanya."
8 Tetapi, ia mengabaikan perkataan tua-tua yang menasihatinya; lalu meminta nasihat kepada orang-orang muda yang sebaya dengannya, yang juga mendampinginya.
9 Dan ia berkata kepada mereka, "Menurut nasihatmu bagaimana kita dapat menjawab orang-orang yang mengatakan kepadaku, katanya: Ringankanlah tanggungan yang dibebankan ayahmu kepada kami?"
10 Kemudian mereka, orang-orang muda yang sebaya dengannya, berkata kepadanya, "Beginilah engkau harus mengatakan kepada orang-orang yang telah berbicara kepadamu: Ayahmu telah memberatkan tanggungan kami, tetapi ringankanlah tanggungan itu atas kami. Beginilah engkau harus berkata kepada mereka: Kelingkingku lebih besar daripada pinggang ayahku.
11 Maka sekarang, ayahku telah meletakkan beban yang berat itu kepadamu, dan aku akan membuat bebanmu itu bertambah berat; ayahku telah menghajar kamu dengan cambuk, namun aku akan menghajar kamu dengan cambuk yang berduri besi."
12 Lalu Yerobeam bersama seluruh rakyat datang kepada Rehabeam pada hari yang ketiga, seperti yang telah dikatakan raja, katanya, "Kembalilah kepadaku pada hari yang ketiga."
13 Kemudian raja menjawab orang-orang itu dengan keras dan mengabaikan perkataan tua-tua yang menasihatinya,
14 Berkatalah ia kepada mereka menurut nasihat orang-orang muda, katanya, "Ayahku telah memberatkan bebanmu, tetapi aku akan menambah berat bebanmu itu; ayahku telah menghajar kamu dengan cambuk, tetapi sesungguhnya aku akan menghajar kamu dengan cambuk yang berduri besi."
15 Raja tidak mendengarkan orang-orang itu, karena perubahan itu berasal dari YAHWEH untuk meneguhkan firman yang telah dikatakan YAHWEH dengan perantaraan Ahia, orang Silo, kepada Yerobeam anak Nebat.
16 Ketika seluruh Israel melihat bahwa raja tidak mendengarkan mereka, maka orang-orang itu menjawab raja, dengan berkata, "Bagian apakah yang kita dapat dari Daud? Kita tidak mendapat warisan dari anak Isai itu. Pergilah ke kemah-kemahmu, hai Israel! Sekarang, uruslah rumahmu sendiri, hai Daud!" Maka pergilah orang Israel ke kemah-kemahnya.
17 Namun bani Israel tinggal di kota-kota Yehuda, dan Rehabeam memerintah atas mereka.
18 Kemudian, raja Rehabeam mengutus Adoram yang mengurusi upeti, tetapi seluruh Israel melemparinya dengan batu, sehingga ia mati. Oleh karena itu raja Rehabeam cepat-cepat menaiki keretanya untuk melarikan diri ke Yerusalem.
19 Demikianlah orang Israel memberontak terhadap keluarga Daud sampai hari ini.
20 Ketika seluruh orang Israel mendengar bahwa Yerobeam sudah kembali, maka mereka memanggilnya dan menyuruhnya untuk datang ke pertemuan jemaat, untuk menjadikannya raja atas seluruh Israel. Tidak ada lagi yang mengikuti keluarga Daud, kecuali suku Yehuda.
21 Ketika Rehabeam kembali ke Yerusalem dan mengumpulkan seluruh kaum Yehuda juga suku Benyamin, seratus delapan puluh ribu orang terpilih, mereka yang siap berperang untuk melawan keluarga Israel dan merebut kembali kerajaan itu bagi Rehabeam, anak Salomo.
22 Maka datanglah firman Elohim kepada Semaya, abdi Elohim, katanya,
23 "Katakanlah kepada Rehabeam anak Salomo, raja Yehuda, dan kepada segenap kaum Yehuda, juga Benyamin serta kepada semua yang tersisa dari bangsa itu, dengan mengatakan:
24 Beginilah YAHWEH berfirman: Janganlah maju atau berperang melawan saudara-saudaramu bani Israel. Kembalilah ke rumahmu masing-masing, karena hal ini terjadi dariKu." Maka mereka mendengar firman YAHWEH, dan pulang sesuai dengan firman YAHWEH itu.
25 Kemudian Yerobeam membangun Sikhem di pegunungan Efraim dan tinggal di situ, lalu ia pergi dari sana dan membangun Pnuel.
26 Kemudian berkatalah Yerobeam dalam hatinya, "Sekarang kerajaan itu akan kembali kepada keluarga Daud,
27 apabila rakyat ini naik untuk mempersembahkan kurban di Bait YAHWEH, di Yerusalem, maka hati rakyat ini akan berbalik lagi kepada tuannya, yaitu Rehabeam, raja Yehuda, kemudian mereka akan membunuh aku dan kembali kepada Rehabeam, raja Yehuda."
28 Lalu, raja menerima nasihat dan membuat dua patung anak lembu emas. Lalu ia berkata kepada mereka, "Sudah terlalu lama kamu pergi ke Yerusalem. Inilah ilah-ilahmu, hai Israel, yang telah menuntun engkau keluar dari tanah Mesir."
29 Kemudian ia menempatkan yang satu di Bethel, sementara yang lain di Dan.
30 Hal itulah yang menyebabkan mereka menjadi berdosa karena rakyat pergi ke sana untuk menyembah patung hingga ke Dan.
31 Ia juga membuat kuil-kuil tempat untuk mempersembahkan kurban di atas bukit-bukit, dan mengangkat imam-imam dari rakyat biasa yang bukan dari keturunan Lewi.
32 Kemudian Yerobeam menetapkan suatu hari raya pada hari yang kelima belas pada bulan kedelapan, sama seperti hari raya yang ada di Yehuda dan ia sendiri yang menaikkan persembahan pada mezbah itu. Demikianlah ia melakukannya di Bethel untuk mempersembahkan kurban kepada anak-anak lembu yang telah dibuatnya itu, dan ia menugaskan di Bethel, para imam mezbah di bukit-bukit pengurbanan yang telah dibuatnya.
33 Lalu ia menaiki tangga mezbah yang telah dibuatnya di Bethel, pada hari yang kelima belas pada bulan kedelapan, dalam bulan yang telah direncanakan dalam hatinya. Ia menentukan suatu hari raya bagi bani Israel dan menaikkan persembahan pada mezbah itu sambil membakar dupa.